Sleman (MAN 3 Sleman) – Lebih dari 50 guru MAN 3 Sleman mengikuti acara workshop peningkatan kompetensi guru di ruang AVA, Jumat (23/8/2024). Acara dipandu langsung oleh waka kurikulum, Nurudin Mahmud, S.Pd., M.Si. Untuk membangun semangat para peserta, Kepala Madrasah, Moh. Fadlil Afif, Lc., M.Pd. memberikan pengarahan dan motivasi.
Workshop ini merupakan salah satu program kerja madrasah dalam rangka pembinaan untuk para guru, khususnya terkait penyusunan administrasi pembelajaran. Hadir narasumber yang sangat kompeten di bidangnya. Narasumber tersebut adalah Dra. Hj. Ida Uswatun Hasanah, M.Pd.I. pengawas madrasah Sleman.
Ida membersamai guru-guru MAN 3 Sleman selama kurang lebih 2 jam. Dalam kurun waktu tersebut, narasumber mepaparkan tentang administrasi pembelajaran yang sesuai dengan Kurikulum Merdeka. Menurutnya, Kurikulum Merdeka dapat diibaratkan seperti sebuah rumah besar. Rumah yang menjadi tanggung jawab tim pengembang kurikulum dan tanggung jawab guru.
Program pelatihan seperti ini sangat bermanfaat bagi para guru. Oleh karenanya, Nurudin berharap guru-guru MAN 3 Sleman dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk mengembangkan inovasi dalam menyusun administrasi pembelajaran. Imbasnya, proses pembelajaran akan lebih terencana dan berjalan dengan lebih baik. (est)