Sleman (MAN 3 Sleman) – Siswa siswi kelas XI MAN 3 Sleman tampil memukau dalam pentas seni drama di Forum Olahraga dan Seni Mayoga (FOSEMA #3). Pada acara tersebut, ada sembilan kelas yang membawakan kisah yang berbeda dengan latar belakang cerita Nusantara dan bernuansa Islami. Pementasan berlangsung pada hari Kamis (13/6/2024) di teater terbuka MAN 3 Sleman.
Menurut koordinator kegiatan, Widodo Lestari, M.Pd. pentas seni drama ini merupakan implementasi dari Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil’alamin (P5P2RA). “Drama ini digelar sebagai wujud implementasi P5P2RA yang bertujuan untuk meningkatkan rasa nasionalisme, cinta budaya Indonesia, dan teladan bagi para siswa,” ujar guru Bahasa Indonesia tersebut.
Sembilan kelas yang tampil dibagi dengan cerita sebagai berikut, kelas XI A : Pangeran Diponegoro, kelas XI B : Sunan Kalijaga, kelas XI C : Sunan Kudus, kelas XI D : Sunan Pandanaran, kelas XI E : Agresi Militer 1947, kelas XI F : Roro Jonggrang, kelas XI G : Joko Tarub, kelas XI H : Aji Saka, kelas XI R : Siti Masyitoh.
Penilaian drama diambil dari sembilan mata pelajaran yang berkolaborasi sesuai dengan materinya. Dalam satu kisah yang ditampilkan, ada penilaian dari mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Bahasa Jawa, Seni Budaya, Al Quran Hadits, Akidah Akhlak, Fiqih, Sejarah Kebudayaan Islam, dan Sejarah Indonesia. (est)