MAN 3 Sleman Gelar Upacara Peringatan Hari Kartini Bersama Madrasah Integrasi

Sleman (MAN 3 Sleman) – Tanggal 21 April diperingati sebagai hari lahirnya Raden Ajeng Kartini. Tokoh perempuan Indonesia yang diakui sebagai pahlawan nasional atas perannya dalam memperjuangkan hak wanita. Hingga kini tanggal kelahirannya dikenang untuk membangkitkan semangat bangsa Indonesia, khususnya kaum perempuan.

MAN 3 Sleman bersama MTsN 6 Sleman dan MIN 1 Sleman menggelar upacara bendera pada Senin (21/4/2025). Ratusan peserta mulai memadati lapangan MAN 3 Sleman mulai pukul 07.00 WIB. Menariknya, para petugas dan seluruh peserta upacara kompak memakai pakaian adat nusantara. Hal ini memberikan nuansa berbeda yang mengingatkan kembali akan sosok R.A Kartini.

Plt Kepala MIN 1 Sleman, Marwanti, S.Pd.I. bertindak sebagai pembina upacara. Sementara pengibar bendera, pemimpin upacara, dan petugas lainnya berasal dari siswa siswi MAN 3 Sleman. Rangkaian upacara diakhiri dengan menyanyikan lagu Ibu Kita Kartini dan Tanah Airku. (est)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *