MAN 3 Sleman Umumkan Pemenang Lomba MYSCOM #4

Sleman (MAN 3 Sleman) – Awal tahun 2025, MAN 3 Sleman sukses menggelar Mayoga Youth Science Competition (MYSCOM). Perlombaan di bidang akademik ini kembali hadir untuk keempat kalinya. MYSCOM #4 ditujukan bagi peserta didik tingkat SMP/MTs tingkat nasional.

MYSCOM #4 terlaksana pada Sabtu (7/2/2025) dengan mempersembahkan lima cabang lomba. Mulai dari olimpiade matematika, olimpiade IPA, olimpiade IPS, lomba essay, dan yang terbaru lomba infografis. Khusus lomba essay dan infografis dilakukan secara daring. Untuk lomba lainnya dilaksanakan di dalam area MAN 3 Sleman.

Pembukaan MYSCOM #4 ditandai dengan pemukulan gong oleh Moh. Fadlil Afif, Lc. Kepala MAN 3 Sleman. Dalam sambutan singkatnya, Fadlil sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas partisipasi para peserta. Mereka tidak hanya dari sekolah di Jogja, hadir rombongan peserta dari Jawa Tengah bahkan Jawa Timur.

“Selamat datang di kampus Mayoga, MAN 3 Sleman Yogyakarta Bangga. Lewat kompetisi ini semoga para peserta bisa bersaing dengan baik, melahirkan generasi muda yang cerdas dan hebat,” kata Fadlil.

Usai pembukaan, para peserta menuju ruang kelas didampingi PJ lomba masing-masing. Akhirnya rangkaian lomba MYSCOM #4 dapat diselesaikan dengan lancar. Hasilnya diperoleh pemenang sebagai berikut. (est)

Lomba Olimpiade Matematika
Juara 1 Muhammad Azman Kamal MTsn 6 Sleman
Juara 2 M.Mumtaz Abdillah MTS Al Ma’had An Nur
Juara 3 Akmal Imamuddin Mufid Muntaha MTsn Muhammadiyah Gedong Tengen
Lomba Olimpiade IPA
Juara 1 Abhikamuka Aditama Ibnu Qoyyim
Juara 2 Keysa Ayudiningtyas MTsS Al Ma’had An Nur
Juara 3 Vainusa Arbach MTsN 10 SLEMAN
Lomba Olimpiade IPS
Juara 1 Astriane Ariana Jati SMP N 1 DRINGU PROBOLINGGO
Juara 2 Fathan Rais Al Abiyyu SMP N 8 YOGYAKARTA
Juara 3 Cecil Aulia Permata Dewi SMP N 1 LUMBANG
Lomba Essay
Juara 1 Queeneisha Raniah Gaidha R.

Yasmin Khairunnisa Bahtiar

SMP Negeri 1 Surabaya
Juara 2 Asma Nur Maylina Putri

Ardiana Luvensia

Aulia Meyda Sefira

MTs Muh. Karangkajen Yogyakarta
Juara 3 Nilam Nurul Isnaini

Azalea Isma Nabila

MTsN 2 Sleman
Lomba Infografis
Juara 1 Dhevina putri MTsN 4 Bantul

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Lainnya
Komentar Terbaru
kok gak bisa dibuka ya??
Jika saya diterima saya ingin menjadi ketua Dewan Siswa
Informasi pendaftaran jalur prestasi bisa diakses melalui link berikut ya pak https://pbu.mayoga.sch.id/
info pendaftaran angkatan 2025-2026 kapan y
Terimakasih atas sambutan dan berbagi ilmunya klg besar MAN 3 Sleman. Semoga tetap berjaya dalam…