Sleman (MAN 3 Sleman) – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Sleman memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-116 dengan menggelar apel pagi. Apel dilaksanakan di halaman depan madrasah, Senin (20/5/2024). Hadir Kepala Unit Pembinaan Ketertiban Masyarakat (Kanit Binmas) AKP Handoko dari Polsek Mlati sebagai pembina apel.
AKP Handoko menyampaikan amanat dihadapan peserta apel yang terdiri dari guru, pegawai, siswa kelas X dan XI. Selaku Kanit Binmas yang bertugas melakukan pembinaan terhadap ketertiban komponen masyarakat, AKP Handoko menghimbau seluruh siswa MAN 3 Sleman untuk senantiasa mematuhi aturan.
Mewakili Polsek Mlati, AKP Handoko menghaturkan terima kasih kepada bapak ibu guru yang telah mendampingi para siswa sehingga tidak ada informasi dari pihak intelijen tentang adanya kenakalan di MAN 3 Sleman.
Dalam setiap pelaksanaan apel maupun upacara di MAN 3 Sleman, para siswa akan mengucapkan janji pelajar. Menanggapi hal tersebut, pembina apel berharap para siswa dapat menepati panca janji yang telah diucapkan.
“Kami berharap untuk seluruh siswa agar menepatinya, karena tadi sudah mengucapkan janji pelajar yakni mematuhi aturan sekolah. Menjaga nama baik sekolah ini, keluarga, dan lingkungan. Mari kita jaga bersama-sama. Kami harap kami datang tidak untuk menindak atau membina masalah pelanggaran,” ucap pembina apel.
Masih dalam amanatnya, pihak Polsek Mlati mengagendakan akan melakukan operasi sepeda motor. Untuk itu, para siswa dihimbau untuk melengkapi persuratan dan kelengkapan kendaraannya. Hal ini dilakukan dalam rangka menertibkan terutama pada anak-anak sekolah. Serangkaian acara apel pun berakhir dengan tertib dan khidmat. (est)