Tim Perpustakaan MAN 3 Kulon Progo Lakukan Study Tiru ke Perpustakaan MAN 3 Sleman

Sleman (MAN 3 Sleman) – Selasa (09/01/2024) Perpustakaan MAN 3 Sleman mendapat kunjungan dari tim perpustakaan MAN 3 Kulon Progo. Hadir Kepala perpustakaan MAN 3 Kulon Progo, Isti Wulandari didampingi para pustakawan. Tujuan dari kunjungan yakni dalam rangka study tiru mengenai perihal pelayanan, pengorganisasian, pengolahan koleksi, penataan ruang, dan inovasi program perpustakaan.

Kunjungan disambut hangat oleh tim perpustakaan MAN 3 Sleman. Selayang pandang tentang profil perpustakaan disampaikan oleh Rodatun Widayati, staff ahli perpustakaan Mayoga. Para tamu lantas melanjutkan berbincang mengenai koleksi elektronik yang didampingi oleh Iin Hariyani, staff IT Perpustakaan Mayoga. Diskusi mengenai layanan perpustakaan Bersama Nuzul Hidayah Yuningsih, selaku pustakawan, dan mengenai pengolahan serta preservasi koleksi didampingi oleh Mustika Nindya Perwitasari, selaku pustakawan.

Kunjungan berjalan dengan lancar dan antara kedua belah pihak terjalin komunikasi dan interaksi yang positif dan menyenangkan. Untuk kedepannya, tim Perpustakaan MAN 3 Kulon Progo berencana akan mengajukan permohonan kerjasama dengan Perpustakaan Mayoga dalam hal wakaf buku dan layanan ekstensi. (tik)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Lainnya
Komentar Terbaru
artikel pengetahuan AI sungguh bermanfaat. Era digital membuka berbagai peluang melalui kemajuan teknologi yang canggih.…
Pendaftaran MAN 3 Sleman belum bisa diakses dari tgl.4 Januari 2024 hingga tgl 8 Januari…
Saya ingin menjadi siswa yang memiliki keseimbangan antara ilmu dan agama maka dari itu saya…