Siswi MAN 3 Sleman Sabet Juara 1 Lomba Poster Digital Tingkat Nasional

Sleman (MAN 3 Sleman) – Tuberkulosis atau biasa disebut dengan “TBC” masih menjadi masalah kesehatan utama yang ada di Indonesia saat ini. Berangkat dari permasalahan tersebut Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dan Mitra TBC menggelar lomba poster digital dengan tema “Anak Sehat Bebas TBC, Ciptakan Bangsa Sehat dan Berprestasi”. Kegiatan ini sekaligus memperingati Hari Anak Nasional yang jatuh pada tanggal 23 Juli.

Aisyah Annisa Nur Rahma, salah seorang siswi MAN 3 Sleman berhasil membawa nama almamater ke ajang nasional. Aisyah berpartisipasi dalam lomba poster digital dan sukses meraih juara I tingkat nasional tahun 2021 untuk kategori SMA. Kabar kemenangan ini langsung mendapat apresiasi dari Supri Madyo Purwanto, S.Pd.

“Selamat dan sukses untuk Ananda Aisyah, sekali lagi MAN 3 Sleman berhasil menunjukkan eksistensinya sebagai madrasah para juara. Semoga prestasi ini menjadi pemicu dan menginspirasi siswa siswi yang lain,” ungkap Waka kesiswaan MAN 3 Sleman.

Pengumuman lomba disiarkan secara online melalui media zoom pada hari Sabtu (24/07/2021). Lomba ini diikuti oleh 1.772 peserta yang terdiri dari kategori SD Kelas 4-6, SMP, dan SMA. Aisyah mengaku, salah satu motivasi mengikuti lomba ialah untuk memperoleh sertifikat sebagai bekal mencari perguruan tinggi. “Motivasi saya ikut lomba karena saya sudah kelas XII, sementara saya belum punya satu sertifikat pun untuk membantu saya saat mencari perguruan tinggi,” terang siswi kelas XII IPS 2 tersebut. Dirinya pun optimis dan akan terus berusaha mengukir prestasi. “Harapan kedepannya saya bisa berprestasi lagi karena hidup itu seperti roda berputar, tidak selamanya akan berprestasi terus tetapi saya harap saya bisa,” imbuhnya. (est)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Lainnya
Komentar Terbaru
artikel pengetahuan AI sungguh bermanfaat. Era digital membuka berbagai peluang melalui kemajuan teknologi yang canggih.…
Pendaftaran MAN 3 Sleman belum bisa diakses dari tgl.4 Januari 2024 hingga tgl 8 Januari…
Saya ingin menjadi siswa yang memiliki keseimbangan antara ilmu dan agama maka dari itu saya…